5 aplikasi edit 3d dan kelebihannya

Admin02 Sep 2022

Efek 3 Dimensi (3D) mampu menyuguhkan visual yang menarik perhatian siapa saja yang melihatnya. Tak khayal jika konsep promosi produk saat ini banyak yang menggunakan animasi 3D. Produk makanan, furniture, perabot rumah tangga, skin care, dan jenis lainnya, saling beradu menciptakan konsep animasi 3D yang dapat menarik pelanggan.

Oleh karena itu, animator menjadi salah satu pekerjaan terlaris saat ini. Banyak pula animator asal Indonesia yang mendunia. Sebut saja salah satunya, Griselda Sastrawinata. Perempuan kelahiran tahun 1982 ini berpartisipasi di beberapa film Hollywood, seperti Moana, How To Train Your Dragon 2, Kung Fu Panda 2, dan masih banyak lagi.

Selain Griselda, ada juga Michael Reynold Tagore. Animator asal Surabaya ini memiliki prestasi gemilang di kancah film animasi dunia. Reynold terlib at dalam proyek film besar, seperti The Hobbit dan Iron Man.

Apakah Anda ingin seperti Griselda dan Reynold? Di balik karya-karya mereka, pastinya ada aplikasi 3D yang mendukung. Kecanggihan teknologi saat ini mampu memberikan kemudahan semua animator dalam berkarya. Berikut adalah 5 aplikasi animasi 3D yang sering digunakan oleh para animator.

Blender

Software Blender cukup terkenal di kalangan animator dunia. Alasannya, Blender memiliki fitur yang lengkap, requirements rendah, dan hanya membutuhkan support OpenGL. Aplikasi yang muncul tahun 1995 di Belanda ini mampu membuat beragam animasi 3D, visual effect, objek 3D, dan game. Fitur utama dari Blender adalah 3D modelling, rigging, fluid dynamics, keyframe animation, photorealistic rendering, dan video editing. Dengan berbagai macam fitur yang tersedia itu, Blender termasuk aplikasi gratis alias tidak berbayar. Tentunya ini menjadi kelebihan yang disukai oleh animator. Untuk menggunakan Blender, Anda dapat mengunduhnya langsung di situs resminya, tanpa perlu membeli maupun berlangganan. Anda pun dapat memasang Blender di beragam sistem operasi komputer, seperti Windows, Linux, dan Mac OS. Diketahui saat ini, aplikasi Blender masih terus dalam pengembangan sesuai dengan tren yang ada. Sehingga performa dan kualitas grafis berpeluang terus mengalami peningkatan.

Autodesk Maya

Aplikasi ini sering digunakan dalam pembuatan video game, film, acara televisi, dan efek visual. Itu dapat dikatakan software animasi 3D Autodesk Maya mampu memenuhi standar industri hiburan. Salah satu contoh film animasi yang menggunakan software ini adalah Upin Ipin. Aplikasi ini dapat dijalankan di berbagai macam sistem komputer, seperti Windows, Mac OS, dan Linux. Awalnya dikembangkan oleh Alias System Corporation, namun saat ini dikembangkan oleh Autodesk Inc. Maya 3D sangat sering digunakan oleh banyak profesional yang bekerja dalam pembuatan film Hollywood. Dengan aplikasi ini, pengguna dapat mengembangkan game atau membuat efek 3D pada film. Maya memiliki beberapa fitur yang canggih, seperti modelling, animation, dan coloring. Karakter high-end dan berbagai set tool efek yang mampu memberikan peningkatan produktivitas untuk pemodelan, texturing, dan shader, mampu menjadi kelebihan Maya 3D yang tidak dapat ditemukan pada aplikasi lainnya.

Baca Juga : 5 Alasan Bisnis Kamu Harus Go Digital!

Mixamo

Mixamo memiliki user interface yang sederhana dan mudah dimengerti. Tentu saja hal tersebut memudahkan pemula yang ingin belajar animasi. Mixamo dapat membuat Anda lebih mengenal seluk-beluk dari animasi 3D dan lebih mudah dipelajari dibandingkan dengan software lainnya. Meski begitu, software ini memiliki banyak keunggulan yang tidak kalah dengan software lainnya. Salah satu kelebihannya adalah memiliki sistem kerja yang lebih cepat. Oleh karena itu, pengguna dapat lebih cepat saat proses pembuatan dan pengaturan animasi yang dibuat. Selain itu, Mixamo kompatibel dengan software animasi lainnya, seperti Blender.

Cinema 4D

Software animasi lainnya yang sering digunakan oleh para animator adalah Cinema 4D. Dengan software ini, Anda dapat membuat desain yang menarik dengan cukup cepat. Fiturnya juga bervariasi. Anda dapat bermain dengan pemodelan procedural dan polygonal modeling, rigging, animation, pencahayaan, tekstur, dan rendering. Selain fitur utamanya itu, Cinema 4D juga membuat rendering lebih mudah, cepat, dan efisien. Oleh karena itu, software satu ini cukup disukai oleh banyak profesional yang bekerja di dunia televisi dan periklanan.

Zbrush

Software ini dapat digunakan untuk modelling 3D, pahat, dan texturing. Sculpting yang nyaris sempurna menjadi keunggulan yang dimiliki software ini. Selain itu, Zbrush dapat dikombinasikan dengan program-program lainnya, seperti Photoshop, 3ds Max, dll. Meskipun software ini dapat digunakan dalam pembuatan film animasi dan memberikan efek visual, namun cara kerjanya masih tradisional karena lebih mirip memahat. Hal ini dapat disesuaikan dengan selera masing-masing. Banyak animator profesional yang suka menggunakan Zbrush.

Nah, kalau Anda tertarik dalam bidang animasi 3D, software mana yang lebih disukai? Setiap software memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Anda dapat menyesuaikan dengan kebutuhan.Selain itu, Anda juga dapat memanfaatkan jasa animasi 3D dari Harts. Kami memiliki tim ahli dalam bidang animasi yang siap membantu bisnis Anda. Hubungi kami segera!